Selasa, 17 Januari 2017

Sejarah Dan Resep Membuat Rawon

Di blog saya kali ini, saya ambil darihttp://rajakulinerindonesia.blogspot.co.id/2014/08/sejarah-dan-resep-rawon.html


KULINER KHAS JAWA TIMUR



 1. RAWON

 Sejarah rawon sendiri belum memiliki asal usul yang jelas. Banyak penjual yang tidak tahu bagaimana awal mula rawon. Namun, beberapa orang mencoba berspekulasi bahwa makanan ini adalah makanan raja-raja dahulu, bias jadi makanan ini berasal dari rakyat. Karena biasanya makanan rakyat lebih mudah popular karena menjadi bagian dari banyak kalangan.

Namun, apapun nama yang ada di masyarakat, rawon tetaplah sejenis sup dengan kuah berwarna hitam, dipadu dengan daging sapi berlemak dan urat kenyal. Ia biasa dipotong kecil-kecil ataupun disuwir-suwir. Untuk melengkapinya, bisa ditambahkan tauge pendek, sambal terasi, bawang goreng, dan kerupuk sebagai pelengkapnya.

Rasa kuah yang agak manis akan membuat sup hitam ini menjadi lauk yang lezat. Aromanya sangat khas karena dibubuhi bumbu khusus yang dinamakan keluak. Karena bumbu inilah, sup hitam ini menjadi gurih dan sedap.

Agar rasa khas rawon tetap terjaga, harus dipilih keluak yang tepat. Sebab, ada juga keluak yang memiliki rasa pahit. Oleh karena itu, perlu ketelitian saat membelinya. Biasanya, keluak dipecah dan dicicipi lebih dahulu. Berikut saya bagikan resep rawon yang enak dan lezat.




RESEP DAN BAHAN MEMBUAT RAWON :

    Bahan resep:
  • 300 gram daging sapi, potong bentuk dadu (sesuai selera)
  • 4 lembar daun jeruk
  • 2 lembar daun salam
  • 1 batang serai, memarkan
  • 2 centimeter lengkuas, memarkan
  • garam dan merica secukupnya
  • 6 gelas air
  • Minyak untuk menumis

   Bumbu rawon (dihaluskan):

  • 4 butir bawang merah
  • 2 siung bawang putih
  • 4 butir kemiri
  • 5 buah kluwek, ambil isinya
  • 2 buah cabe merah, buang isinya

   Pelengkap :

  • Tauge pendek warna putih yang masih muda
  • Sambal terasi
  • Kerupuk
  • Telur Asin 


CARA MEMBUAT RAWON :


  • Panaskan 2 sendok makan minyak, tumis bumbu yang telah dihaluskan bersama serai, lengkuas, daun salam dan daun jeruk hinga harum baunya. Tambahkan garam serta merica secukupnya.
  • Selanjutnya rebus 6 gelas air pada sebuah panci masukkan bumbu yang telah ditumis, masukkan daging, rebus hingga masak atau daging cukup empuk. Tambahkan air secukupnya.

   Saran penyajian:

  • Untuk dimangkuk, masukkan tauge pada mangkuk, siram dengan kuah plus dagingnya
  • Untuk nasi rawon, ambil nasi dipiring, taburi tauge diatas nasi selanjutnya siram dengan kuah plus dagingnya



Sebelumnya, inilah tempa-tempat yang wajib dikunjungi pecinta masakan rawon terenak di kota Surabaya, Jatim.

1. Rawon Setan
Rawon Setan terletak di depan Hotel JW Marriot Surabaya, tepatnya di Jl Embong Malang, Surabaya. 

2. Rawon Kalkulator
 Rawon Kalkulator terletak di Taman Bungkul Surabaya.

3. Rawon Nguling
Warung "Lumajan" begitulah nama rumah makan yang dirintis oleh Mbah Karyoredjo yang merupakan cikal bakal berdirinya RM Rawon Nguling. Rumah makan ini terletak persis di sebelah timur jembatan perbatasan Kabupaten Pasuruan dan Probolinggo, dan berdiri sekitar tahun 1940-an.

 4. Rawon Pak Pangat
 Rawon Pak Pangat terletak di Jl. Ketintang Baru Selatan I / 15, Gayungan.


Nikmatnya masakan Rawon sangatlah menggoda lidah kita, selamat mencoba resep masakan Rawon di atas dan rasakan kenikmatan dari Rawon tersebut. Semoga artikel ini bermanfaat terimakasih.

1 komentar: